Berita Desa
semarak kades cup turnamen Piala Bergilir Badminton ke - II tingkat RT di desa Mudung Darat
Mudung Darat - Pada Hari Selasa, 12/09/2023 telah dilaksanakan Turnamen Badminton dalam rangka memperebutkan Piala Bergilir Badminton ke –II tingkat RT di desa Mudung Darat , Kecamatan Maro Sebo Kabupaten Muaro jambiganda putri yang ganda putri yang sebagai rangkaian HUT RI yang ke 78. Ada dua pasangan ganda putra dan ganda putri yang akan bertanding pada turnamen ini 1 ganda putra perwakilan Rt 08 dan ganda putra perwakilan 03 kemudian 2dua pasang ganda putri yang berasal dari Rt 04 dan ganda putri perwakilan rt 02. Keempat pasangan tersebut Acep dan Ismail VS Rdho dan Fadil Serta Ida Yani dan Eka VS Nindi dan Aura.
Pada akhir pertandingan Acep yang berpasangan dengan Ismail berhasil menjuarai turnamen tersebut setelah mengalahkan pasangan Ridho dan Fadil pada partai final dengan skor 2-1 dan keluar sebagai juara 1 dan 2. Sementara ganda putri Ida Yani dan Eka melawan Nindi dan Aura pada partai final dengan skor 0-2 keluar sebagai juara 2 dan 1.
Dalam final turnamen ini dihadiri dan disaksikan langsung oleh PLH Camat Maro Sebo Bapak Abu Bakar SH, Kepala Desa Mudung Darat datuk Muhammad Ali SH , Kepala Desa Danau Kedap beserta para peserta pebulutangkis dan Tamu Undangan lainnya.
Pada kesempatan tersebut PLH Camat Maro Sebo Bapak Abu Bakar SH menyampaikan harapannya semoga kegiatan turnamen seperti ini dapat terus dilaksanakan pada tahun-tahun berikutnya dan tidak hanya berhenti disini saja dan semoga kedepannya lebih luar biasa lagi.
Sementara Kepala Desa Mudung Darat datuk Muhammad Ali SH juga turut menyampaikan harapannya dengan telah adanya turnamen ini bisa menjadi salah satu semangat untuk terus berlatih dan mengajak anak-anak muda dan mencari bibit-bibit baru untuk menjadi pemain bulutangkis yang berkualitas yang tidak hanya bermain di tingkat RT tapi bisa bermain tingkat kabupaten hingga nasional.