
Penyaluran BLT DD Kelima Tahun Anggaran 2025 di Desa Mudung Darat Berjalan Lancar
Mudung Darat , 06 Mei 2025 – Pemerintah Desa Mudung Darat , Kecamatan Maro sebo, Kabupaten Muaro Jambi, telah sukses menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) ke lima untuk tahun anggaran 2025. Penyaluran ini mencakup bantuan untuk bulan Mei dengan total Rp. 300.000 per penerima manfaat.
Penyaluran BLT DD dilaksanakan pada hari Selasa, 06 Mei 2025 langsung kerumah KPM diDesa Mudung Darat . Kegiatan ini menekankan pentingnya penggunaan bantuan ini secara bijak untuk kebutuhan pokok keluarga.

Proses pembagian BLT DD telah didata sebelumnya agar penyaluran dapat berjalan dengan lancar dan tepat sasaran. Bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban ekonomi masyarakat, terutama dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari.
Pemerintah Desa Mudung Darat berkomitmen untuk terus menyalurkan bantuan ini sesuai dengan peraturan yang berlaku, serta memastikan transparansi dalam prosesnya. Keluarga Penerima Mamfaat (KPM) menyampaikan apresiasi kepada pemerintah desa atas bantuan yang diberikan, yang sangat membantu dalam meningkatkan kesejahteraan mereka.
Dengan suksesnya penyaluran BLT DD ke Lima ini, diharapkan program bantuan berikutnya juga dapat berjalan dengan baik dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat Desa Mudung darat.

